Tanggal : 12/30/2022, 18:58:40, dibaca 4455 kali.
Rapat Dinas Akhir Tahun

Mengakhiri kegiatan akademik semester gasal 2021-2022 diadakan rapat dinas untuk mengevaluasi kegiatan pembelajaran PTM terbatas sehingga dapat diperbaiki dan ditingkatkan di semester genap. Kegiatan dilaksanakan pada hari Kamis, 30 Desember 2021, di Aula SMKN 2 Salatiga. Kegiatan ini diikuti seluruh guru SMKN 2 Salatiga.
Persiapan KBM semester genap direncanakan dengan sebaik-baiknya dengan PTM 100% yang diharapkan mengoptimalkan interaksi pembelajaran dengan tetap memperhatikan prokes secara ketat.
Pada kegiatan akademik semester genap akan ada beberapa kelas yang menjalankan PKL di berbagai DUDIKA dengan harapan siswa mendapatkan pengalaman bekerja yang optimal mendukung persiapan mereka kelak.
Bapak Ibu Guru sekaligus menyiapkan administrasi pembelajaran dan menyamakan visi dalam penerapan tata tertib sistem poin sebagai penumbuhkembangan karakter dan soft skill budaya industri bagi siswa.
Bapak-Bapak Waka dari Bidang Akademik, Kesiswaan, Sarpras, Humas, dan SPMI menyampaikan penjabaran pembinaan dari Bapak Kepala Sekolah untuk diimplementasikan pada kegiatan semester genap ke depan.
- Berita Lainnya
-
SMKN 2 Salatiga Sampaikan Laporan BOSP 2025, Total Anggaran Rp3,33 Miliar
Tanggal : 01/06/2026, 03:23:05
-
Laporan Penggunaan Dana BOS Semester 2 Tahun 2025
Tanggal : 01/06/2026, 02:41:04
-
Kesemaptaan di Yonif 411 Salatiga
Tanggal : 10/01/2025, 06:47:52
-
Satu Jam Bersama Kepala Sekolah, Aspirasi Siswa Ditampung
Tanggal : 09/03/2025, 06:38:02
-
Laporan Penggunaan Dana BOS Semester 1 Tahun 2025
Tanggal : 07/21/2025, 13:12:38